Siap-siap! Apex Legends Season 7 Segera Dimulai

Apex Legends Season 7 – Ascension dipastikan akan meluncur pada 5 November 2020 mendatang. Jelang peluncuran, Electronic Arts (EA) selaku penerbit game membagikan video trailer terbaru yang menggoda para penggemar. Informasi ini di umumkan oleh Electronic Arts (EA) dalam siaran persnya pada Selasa (27/10/2020) lalu.

Melalui video trailer baru ini, EA memamerkan sejumlah fitur terbaru yang akan hadir dalam season terbaru game Apex Legends. Sejumlah fitur yang siap memanjakan para pemain tersebut diantaranya karakter dan peta baru. Legends terbaru yang akan menghuni season 7 ini tak lain adalah Horizon.

Karakter Horizon

Horizon digambarkan sebagai astronot brilian yang berhasil lolos dari lubang hitam. Sebelumnya, Horizon terjebak saat tengah melakukan tugasnya ke luar angkasa. Ia terjebak dalam sebuah black hole tatkala ia bersama rekan robotiknya, N.E.W.T melakukan penjelajahan dalam misi pencarian kristal untuk menyelamatkan planet Olympus yang tengah diguncang krisis energi.

Memikul tugas berat misi penyelamatan, Respawn membekali Horizon dengan beberapa skill yang dapat membantunya menghadapi setiap rintangan. Berikut adalah ability dari Gravititional Manipulator tersebut.

Horizon akan menggenakan pakaian anti gravitasinya yang ia pakai saat ia menginjakkan kakinya di Olympus. Dengan baju ini Horizon dapat meningkatkan kontrol saat berada di udara. Selain itu, laju kecepatan saat terjatuh juga dapat dikurangin saat menggunakan baju ini.

Pakaian khusus antariksa ini sangat direkomendasikan bagi para pemain yang suka dengan aktivitas pertarungan diatas dan ingin rush lawan yang berada di bawah. Sangat cocok pula untuk para player yang suka berperang di tempat yang tinggi, lalu ingin rush musuh yang berada di bawah.

Jika kalian masih ingat, pada season 6 lalu terdapat beberapa alat gravitasi yang dapat dijadikan akses untuk menyelesaikan misi yang ada di Firing Range. Nah, dengan skill tactical yang dimilikinya ini Horizon dapat mengeluarkan sebuah perangkat gravitasi.

Seperti membalik arah gravitasi, mengangkat musuh ke atas kemudian menghempaskannya ke arah luar. Skill ini sangat baik digunakan saat lawan berada diatas gedung atau ketika ia melakukan pengejaran untuk menyerang.

N.E.W.T dapat memanfaatkan Black Hole untuk menarik musuh kedalam lubang hitam tersebut dan mengumpulkannya disatu titik. Dengan demikian mudah bagi Horizon dan team untuk menghabisi mereka. Ulti ini juga dapat disinergikan dengan kemampuan taktiksnya yang nantinya akan memberi kamu kendali yang lebih baik baik saat berada di udara maupun di darat.

Map Olympus

Apex Legends Season 7 Map Olympus

Selain Horizon, Respawn juga memperkenalkan map utama di season 7 ini. Peta terbaru tersebut yakni Olympus. Dalam cuplikannya, Olympus digambarkan sebagai kota di atas awan dengan keindahan menakjubkan. Didalam peta ini Respawn menghadirkan arena terbuka super luas dengan tambahan obyek seperti, batu dan gedung yang bisa dijadikan sebagai tempat perlindungan.

Selain sebagai tempat berlindung obyek tambahan ini tentunya akan menambah suasana menjadi lebih dramatis. Tidak hanya itu, sebuah kapal kecil dan beberapa hal lain seperti sebuah pesawat baru bernama Trident juga akan menghiasi map Olympus. Nantinya, pesawat ini dapat kalian gunakan untuk mengantar para legend sebelum berperang di Olympus.

Berbeda dengan dua map sebelumnya yang tidak menghadirkan kendaraan, Olympus justru dilengkapi dengan kendaraan sesuka hati. Selain mobil, obyek lain yang turut menambah atmosfir pertempuran map ini adalah warp, distorsi gravitasi, sampai lubang jebakan yang akan membuat para pemain terjun bebas di awan.

Dua map sebelumnya yang lebih dulu mengisi game ini yaitu yaitu Kings Canyon, World’s Edge. Sayangnya, perjalanan Kings Canyon harus berhenti sampai disini karena digantikan oleh Olympus. Kendati demikian, Respawn berjanji akan mengembalikan peta King’s Canyon ke ranked dalam waktu yang belum ditentukan.

Map Olympus akan memulai debut terbarunya untuk menggantikan King’s Canyon di ranked tepat pada tanggal 5 November 2020 mendatang. Sebagaimana diketahui, Olympus menjadi map utama ketiga yang dihadirkan dalam Apex Legends.

Bisa dibilang, pada season 7 ini nyaris tak ada perubahan besar yang dihadirkan ke dalam Apex Legends selain hadrinya legend baru Horizon dan map Olympus. Respawn berdalih untuk saat ini pihaknya hanya berfokus pada crossplay yang ada dalam sistem ranked game besutannya tersebut.

Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!

Siap-siap, Microsoft Akan Hapus Control Panel di Windows 10

Bagi kalian yang telah lama bermain-main dengan PC, tentunya tidak asing dengan yang namanya control panel. Khususnya di Windows 10. Jika kamu menyukai fitur yang satu ini, kamu harus mengucapkan selamat tinggal untuk kedepannya. Pasalnya, Microsoft selaku pengembang Windows memutuskan akan menghapus control panel yang ada di Windows 10.

Penghapusan ini akan berlaku untuk update Windows terbaru yang akan datang. Penghapusan control panel dari Windows 10 ini tentunya akan membuat kaget banyak orang. Pasalnya, fitur yang ada di Windows 10 ini memiliki banyak fungsi yang memudahkan penggunanya dalam mengoperasikan komputer.

Pada dasarnya, ada 8 menu utama yang terdapat di dalamnya memiliki banyak fitur yang berfungsi sangat bergunan untuk para pengguna. Meskipun nantinya akan dihapus, sebelumnya kamu perlu mengetahui beberapa fungsi dari control panel itu sendiri. Berikut beberapa fungsi control panel yang sebaiknya kamu tahu.

System and Security

System and Security

Menu utama pertama yang ada di control panel adalah system and security. Di dalam menu yang satu ini, terdapat banyak fitur menarik untuk pengguna. Di antaranya adalah sebagai berikut.









Nama

Fungsi
Security and MaintenanceFitur ini memiliki fungsi untuk mengatur jaringan, kontrol akses pengguna dan keamanan sistem.
Windows Defender FirewallFitur ini memiliki fungsi untuk meningkatkan dan melindungi keamanan komputer.
SystemDengan fitur ini, kamu bisa menengok spesifikasi dari komputer yang kamu gunakan, mulai dari processor sampai RAM yang dimiliki.
Power OptionMelalui fitur ini, kamu dapat mengatur pilihan daya perangkat komputer yang kamu gunakan.
Backup and RestoreIni adalah fitur yang menarik, yakni kamu bisa mengembalikan pengaturan komputer yang sebelumnya telah dicadangkan.

Network and Internet

Jika sebelumnya membahas tentang system bagian dalam, kali ini ada hubungannya dengan keadaan di luar. Berikut beberapa fungsi dari fitur network dan internet.







Nama

Fungsi
Network and Sharing CenterTidak hanya sekadar melihat status jaringan, fitur yang satu ini juga bisa untuk memperbaiki masalah koneksi dari perangkat yang kamu gunakan.
Home GroupDengan menggunakan fitur ini, kamu bisa menjalin hubungan dengan banyak orang melalui peer to peer.
Internet OptionsBerhubungan dengan Internet Explorer, fitur satu ini berfungsi untuk penyesuaian setting dan jaringan browser.

Hardware and Sound

Hampir sama dengan menu system and security, menu yang satu ini juga cukup memiliki banyak bagian di dalamnya. Berikut beberapa fitur di antaranya.








Nama

Fungsi
Device and PrintersSesuai dengan namanya, fitur yang satu ini berkaitan erat dengan yang namanya printer.
AutoplayFitur yang satu ini memiliki fungsi untuk pengaturan bagian yang tampil otomatis.
SoundTidak jauh melenceng dari namanya, fitur ini berfungsi untuk pengaturan sound dari perangkat yang kamu gunakan.
Power OptionsJika di menu network ada fitur internet options, di menu hardwar and sound terdapat fitur power options yang bisa untuk pengaturan energy computer.

Programs

Di menu program, hanya ada dua fitur penting yang bisa dimanfaatkan oleh para pengguna, yaitu.






Nama

Fungsi
Program and FeaturesDengan fitur ini, kamu bisa mengupgrade, mengganti atau bahkan menghapus beberapa software yang tidak perlu kamu butuhkan.
Default ProgramSesuai dengan namanya, fitur ini berfungsi untuk mengembalikan beberapa aplikasi secara default.

 User Account and Family Safety

 User Account and Family Safety

Sama dengan menu program, hanya ada dua fitur di dalam menu yang kelima ini.






Nama

Fungsi
User AccountFitur yang satu ini memiliki fungsi untuk menghapus, menambah dan reset setting pada akun user yang telah lama digunakan.
Credential ManagerMelalui fitur ini, kamu dapat menyimpan data-data dari akun user yang kamu gunakan.

Appearance dan Personalization

Ada beberap fungsi menarik pada menu yang keenam ini.








Nama

Fungsi
Taskbar and NavigationSesuai dengan namanya, fitur ini memiliki fungsi untuk pengaturan tampilan taskbar dan yang lainnya yang terdapat pada perangkat.
Ease of Access CenterDengan fitur ini, kamu bisa lebih mudah menggunakan akses user yang kamu gunakan.
File Explorer OptionsJika kamu ingin menemukan file yang kamu butuhkan, fitur ini akan membantumu lebih cepat dalam mencarinya.
FontsBerhubungan dengan font, fitur ini bisa membuatmu untuk melihat, menghapus dan lain sebagainya yang terkait dengan fonts.

Clock, Language, and Region

Berikutnya ada menu clock, language and religion. Sama dengan namanya, menu yang satu ini mengatur berbagai hal sesuai dengan namanya masing-masing.






Nama

Fungsi
Date and TimeFitur pertama yang ada di menu ini adalah date and time. Fitur ini memiliki fungsi untuk pengaturan tanggal dan waktu yang ada di dalam komputer.
Region and LanguageTidak hanya tentang Bahasa, fitur yang satu ini dapat membantumu dalam pengaturan lokasi, format waktu dan lain sebagainya.

Easy of Access

Terakhir, ada menu easy of access. Menu ini berkaitan erat dengan beberapa indera manusia, salah satunya adalah pendengaran.





Nama

Fungsi
Speech and RecognitionDengan fitur ini, kamu bisa membuat suara yang nantinya akan menjadi perintah dalam pengoperasian komputer.

Dialihkan ke Windows 10 Setting Apps

Dialihkan ke Windows 10 Setting Apps

Meski nantinya control panel dihilangkan dari Windows 10, bukan berarti Microsoft akan mengabaikannya begitu saja. Setiap kali pengguna mengklik system page dari control panel, nantinya akan dialihkan langsung ke Windows 10 Setting Apps.

Pengalihan ini pada dasarnya adalah bentuk peningkatan dari Windows 10 itu sendiri di tengah kemajuan teknologi yang cepat. Meski begitu, pastinya akan ada banyak pengguna yang dibuat kebinggungan karena sudah familiar dengan control panel dan belum terbiasa dengan cara baru.

Kamu bisa mempersiapkan diri dari sekarang, karena control panel akan dihapus dari Windows 10 dalam update terbarunya. Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!

Siap-Siap! Kominfo Kemungkinan Bakal Blokir Game PUBG dan Free Fire (FF)?

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) diminta untuk blokir game online PUBG dan Free Fire (FF)? Sungguh malang nian nasib game online seperti PUBG dan Free Fire. Setelah sebelumnya dituding haram, dihujat karena dinilai melecehkan simbol Islam, kini wacana pemblokiran terhadap keduanya kembali muncul.

Adapun pemblokiran tersebut merupakan permintaan dari Bupati Mukomuko, Provinsi Bengkulu, Sapuan kepada Kominfo. Hal ini lantaran game perang terbaik ini dianggap membawa dampak negatif pada anak sekaligus sebagai pemicu terjadinya tindak kekerasan.

Bupati Mukomuko Surati Kominfo

Bupati Mukomuko Surati Kominfo

“Bupati telah menyampaikan surat permohonan untuk meminta Menkominfo melalui Direktorat Jenderal Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika memblokir game online di wilayah Kabupaten Mukomuko,” kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Mukomuko Bustari Maller dalam keterangan di Mukomuko, Selasa (22/6), seperti dikutip Antara.

“Mereka, anak-anak itu, telah menjadi pecandu game online sehingga kondisi seperti ini seharusnya segera mendapat perhatian serius dari pemerintah pusat,” katanya.

Kominfo tak hanya akan blokir PUBG dan Free Fire, game lain yang juga turut menjadi target pemblokiran yaitu Mobile Legends (ML) dan Higgs Domino, baik yang mobile maupun yang ada pada perangkat PC. Bupati Mukomuko sengaja meminta langsung kepada Kominfo karena pihaknya tidak mempunyai kewenangan untuk melakukan pemblokiran terhadap sebuah game.

Dampak dari game online memang telah sejak lama menjadi perdebatan di masyarakat. Tidak hanya di Indonesia, isu pemblokiran juga terjadi di beberapa negara, termasuk negara yang dikenal bebas seperi Amerika.

Mundur sedikit ke belakang, tidak lama setelah insiden penembakan yang menewaskan 17 orang di Florida. Di hadapan para pemimpin industri game, mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump menuding video game menjadi penyebab terjadinya tindak kekerasan di dunia nyata.

Hal yang sama juga pernah diungkap Capres Amerika Serikat, Hilary Clinton yang menyebut, bagi remaja game online sama berbahayanya dengan rokok. Berdasarkan informasi, kasus kekerasan menggunakan senjata di Amerika Serikat mencapai 30.000 kasus dalam setahunnya.

“bermain video game kekerasan untuk remaja sama seperti merokok tembakau untuk kanker paru-paru”.

Respon Kominfo

Respon Kominfo Blokir PUBG Free Fire

Kementeri Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) buka suara terkait permintaan pemblokiran yang dilayangkan ke pihaknya. Reaksi tersebut disampaikan oleh Dedy Permadi setelah mendapat laporan bahwa game online terkait membawa dampak buruk bagi  perkembangan, kesehatan serta pendidikan anak.

Menanggapi permintaan tersebut, Kementeri Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) mengatakan pihaknya masih mempertimbangkan permintaan sejumlah pihak atas pemblokiran terhadap game online seperti Free Fire, PUBG dan sejenisnya.

“Kominfo pada prinsipnya akan memproses dan mempertimbangkan setiap aduan atau semua permohonan pemblokiran yang diterima tentunya berlandaskan dengan regulasi yang berlaku,” ujar juru bicara Kominfo, Dedy Permadi saat dihubungi, Kamis (24/6/2021).

“Semua permohonan pemblokiran akan diproses selama dilakukan oleh pihak yang berkepentingan, melalui kanal pengaduan yang sudah ditetapkan. Prosesnya juga dilakukan secara hati-hati dan melibatkan juga pengembang dari penyedia game atau aplikasi tersebut,” jelas Dedy.

Lebih lanjut juru bicara Kominfo, Dedy Permadi mengatakan pihaknya tidak bisa serta merta melakukan pemblokiran (blokir) terhadap suatu game, apalagi pemblokiran dengan skala nasional. Menurutnya, ada aturan yang harus dijalankan yang mengatur regulasi serta kewenangan Kominfo.

Peraturan tersebut tercantum dalam Peraturan Menteri Kominfo No. 5 Tahun 2020 tentang Penyelenggara Sistem Elektronik Lingkup Privat yang diubah melalui Peraturan Menteri Kominfo No. 10 Tahun 2021.

“Semua permohonan pemblokiran akan diproses selama dilakukan oleh pihak yang berkepentingan, melalui kanal pengaduan yang sudah ditetapkan. Prosesnya juga dilakukan secara hati-hati dan melibatkan juga pengembang dari penyedia game atau aplikasi tersebut,” jelas Dedy.

Sebelumnya, pada 2019 lalu Kemenkominfo menyatakan bahwa wacana pemblokiran terhadap game online PUBG dan beberapa game sejenis yang juga mendapat sorotan masih terus digodok. Kominfo belum menentukan nasib game online tersebut karena masih terus melakukan diskusi dan pembahasan yang melibatkan kerjasama dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan berbagai pihak terkait, seperti Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), dan Asosiasi e-Sports Indonesia (IeSPA).

Mengutip siaran pers, Peraturan Menteri Kominfo Nomor 11 Tahun 2016 tentang Klasifikasi Permainan Elektronik menyebut bahwa Kominfo membagi ketentuan penggunaan berdasarkan kategori konten dan kelompok usia pengguna. Klasifikasi ini berdasarkan kategori konten dan kelompok usia pengguna. Dimana setiap kategori kelompok usia memiliki kriteria konten masing-masing. Adapun pembagian tersebut terdiri dari:

  • Kelompok usia 3 (tiga) tahun atau lebih
  • Kelompok usia 7 (tujuh) tahun atau lebih
  • Kelompok usia 13 (tiga belas) tahun atau lebih
  • Kelompok usia 18 (delapan belas) tahun atau lebih
  • Kelompok semua usia.

Permainan Interaktif Elektronik yang diklasifikasikan ke dalam kelompok usia 7 (tujuh) tahun atau lebih harus memenuhi kriteria:

  • Tidak memperlihatkan tulisan atau gambar yang berhubungan dengan rokok, minuman keras, dan narkotika, psikotropika dan zat adiktif lainnya
  • Tidak menampilkan kekerasan
  • Tidak menampilkan mutilasi, kanibalisme, dan unsur darah yang ditampilkan tidak menyerupai warna darah asli
  • Tidak menggunakan bahasa kasar, umpatan, dan/atau humor dewasa
  • Tidak menampilkan tokoh menyerupai manusia yang memperlihatkan alat vital, payudara, dan/atau bokong
  • dll

Kominfo membuka layanan penanganan pengaduan konten negatif melalui situs www.aduankonten.id atau WhatsApp di nomor 0811-9224-545 atau email di [email protected].

Profil Bupati Sapuan

Mengutip dari Wikipedia, Sapuan lahir di Bantal, Bengkulu pada 27 Mei 1974. Menikah dengan seorang perempuan bernama T Nurliyana Habsjah dan menghasilkan 3 orang anak.

Pendidikan

  • SD Negeri Bantal (1981–1987)
  • SMP Negeri Bantal (1987–1990)
  • SMA Methodist 4 Palembang (1990–1993)
  • Sekolah Tinggi Ekonomi Indonesia (1996)
  • Universitas Timbul Nusantara (2005)
  • Universitas Indonesia (2006)

Karier

  • Accounting Supervisor PT. Hasil Tambak Ambiona (1997–1998)
  • Assisten Financial Controller PT. Bintuni Mina Raya, Tbk (1998–2004)
  • Accounting Finance Manager PT. Hasil Citra Laut & PT Hasil Samudera Laut (Holding Company of Djajanty Group), Tbk (1998–2004)
  • Direktur PT Primus Sarana Artha Consulting (2000–2007)
  • Manager Kantor Akuntan Publik Rama Wendra (2004–2007)
  • Senior Manager Konsultan Pajak drs. M. Jasin Rachman dan Rekan (2005–2012)
  • Technical Advisor PT Indo Bizz Synergy Consulting (2007–sekarang)
  • Direktur PT Hasil Bumi Rafflesia (2008–sekarang)
  • Senior Manager Kantor Akuntan Publik Chaeroni dan Rekan (2009–2011)
  • Associate Partner Kantor Akuntan Publik Jensen, Ramdan (2011–2018)
  • Direktur PT Kencana Gemilang Sinergi Investama (2019–sekarang)

Kontroversi

Nama Bupati Mukomuko, menuai kontroversi setelah menginisiasi pemblokiran tingkat nasional terhadap game online seperti Free Fire, PlayerUnknown’s Battlegrounds (PUBG), Mobile Legends (ML), Higgs Domino dan permainan sejenis lainnya yang menyebabkan De Quervain syndrome pada anak.

Bagaimana menurut kamu? apakah Kominfo benar-benar akan blokir PUBG, Free Fire dan teman-temannya? tidak semudah itu ferguso! Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Kamu juga bisa bergabung bersama kami di dalam Channel Discord Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!

Proudly powered by WordPress | Theme: Looks Blog by Crimson Themes.