Cara Dapat Kostum Gratis Among Us di Android & PC, Gak Ribet!

Karakter yang ditampilkan dalam game Among Us memang terlihat lucu dan menarik. Terlebih ketika dipadukan dengan kostum tertentu yang membuatnya menjadi semakin menggemaskan. Namun tahukah kamu bahwa ada beberapa kostum Among Us yang gratis dan tidak perlu mengeluarkan biaya?

Sebagaimana diketahui, jika ingin mendapatkan suatu kostum dalam Among Us, biasanya kamu akan dikenakan biaya tertentu. Namun ternyata, game besutan Innersloth itu juga menyediakan beberapa kostum yang bisa didapatkan secara gratis. Lalu, bagaimanakah cara mendapatkan kostum gratis di Among Us? Simak ulasannya berikut ini.

Cara Mendapatkan Kostum Among Us di PC

Cara Mendapatkan Kostum Among Us Spesial di PC

Game Among Us dapat dimainkan di banyak perangkat seperti PC, Android dan juga iOS. Jika kamu pengguna PC, kamu bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mendapatkan kostum Among Us spesial secara gratis.

Masuk Menu Setting Date and Time

Bagi kamu pengguna PC, jika ingin mendapatkan kostum Among Us spesial secara gratis, langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan melakukan pengaturan tanggal dan waktu yang ada di PC. Caranya, masuk ke menu setting, dan cari bagian date and time.

Jika waktu yang terlihat adalah sesuai dengan saat ini, berarti PC kamu berjalan normal. Namun jika ingin mendapatkan kostum Among Us spesial secara gratis, kamu harus mengganti pengaturan waktunya untuk sementara.

Nonaktifkan Pengaturan Waktu Otomatis

Pada menu Date and Time, biasanya akan ada pilihan pengaturan waktu otomatis atau tidak. Kalau kamu menginginkan kostums Among Us special gratis, kamu harus mematikan pengaturan waktu otomatis tersebut.
Mengapa dimatikan? Supaya nantinya kamu dapat mengganti tanggal dan waktunya ke waktu yang akan dijelaskan di bawah ini.

Ganti Tanggal dan Tahunnya

Setelah kamu menonaktifkan pengaturan waktu otomatis, kamu bisa dengan bebas mengganti tanggal dan waktunya sesuai yang kamu suka. Untuk mendapatkan kostum special secara gratis, kamu ganti tahunnya menjadi 2019. Karena pada dasarnya game Among Us sudah rilis sejak 2 tahun lalu, jadi pada tanggal 2019, game Among Us sudah ada.

Selanjutnya, untuk mendapatkan kostum Among Us special secara gratis, kamu ganti tanggalnya menuju tanggal 31 Oktober 2019. Hari akhir bulan Oktober itu biasanya diperingati sebagai hari Halloween. Dengan begitu, setelah kamu mengganti tanggalnya menjadi 31 Oktober 2019, nantinya kamu akan mendapatkan kostum spesial Halloween yang telah disediakan oleh Among Us.

Tidak hanya pada hari Halloween. Kamu juga bisa mendapatkan kostum spesial Natal yang telah ada sebelumnya. seperti pada kostum Halloween, jika kamu ingin mendapatkan kostum Among Us special natal, kamu ganti tanggal menjadi tanggal 25 Desember 2019. Dengan begitu, kostum Among Us spesial Natal akan tersedia di PC kalian.

Mainkan Among Us

Setelah kamu mengganti tanggal dan tahunnya, kamu tinggal login ke game Among Us seperti biasanya. Pilihlah mode bermain sesuai keinginanmu, entah itu Local maupun Online. Berikutnya, kamu masuk room seperti biasa dan kamu kustomisasi jika ingin mengganti kostum. Jika kamu tadi mengganti tanggalnya menjadi 31 Oktober 2019, maka kostum Among Us spesial yang akan tersedia adalah kostum Halloween.

Begitu juga dengan ketika kamu mengganti tanggalnya menjadi 25 Desember 2019, maka kamu akan mendaptkan kostum Among Us special Natal. Kamu bisa bebas menggunakan kostum-kostum spesial itu secara gratis. Mudah bukan?

Cara Mendapatkan Kostum Among Us di Android dan iOS

Cara Mendapatkan Kostum Among Us Spesial di Android dan iOS

Tidak hanya di PC, bagi kamu pengguna Android atau iOS, ada juga cara khusus untuk bisa mendapatkan kostums spesial secara gratis. Berikut langkah-langkah yang harus kamu lakukan.

Masuk ke Menu Setting Date And Time

Sama seperti cara yang berlaku di PC, untuk mendapatkan kostum Among Us spesial, langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan mengganti pengaturan waktunya. Pertama kamu masuk ke menu setting dan cari bagian additional time. Setelah itu, masuk lagi ke menu date and time untuk mengatur format tanggal dan waktunya.

Matikan Use Network Provided Time

Langkah berikutnya yang harus kamu lakukan untuk mendapatkan kostum spesial adalah dengan mematikan Use Network Provided Time. Dengan begitu, nantinya kamu akan bisa mengganti waktunya ke waktu yang seperti ditentukan di bawah ini.

Ganti Waktunya

Setelah kamu mematikan Use Network Provided Time, kamu bisa dengan bebas mengganti tanggal dan waktunya seperti yang kamu inginkan. Tidak berbeda dengan cara di PC, untuk mendapatkan kostum Among US spesial Halloween, kamu ganti tanggal menuju 31 Oktober 2019. Mengapa 2019? Karena 31 Oktober 2020 masih belum terlewati. Sementara tahun 2019, game Among sudah cukup lama hadir di tangan pengguna smartphone. Begitu juga sebaliknya.

Mainkan Among Us

Terakhir, ketika semua langkah-langkah diatas telah kamu selesaikan. Kemudian buka dan mainkan Among Us seperti biasanya. Kamu bisa cek di bagian kustomisasi untuk menemukan kostum spesial Halloween atau Natal sesuai tanggal yang kamu ubah. Setelah menemukannya, kamu bisa menggunakannya secara gratis tanpa perlu membayar sepeserpun.

Bagaimana, mudah sekali kan cara mendapatkan kostum gratis di Among Us? Cukup dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kamu bisa mengubah penampilan karakter Among Us mu menjadi semakin lucu dan menggemaskan tanpa perlu mengeluarkan biaya. Mabar Among Us bareng teman kamu jadi makin asyik. Selamat mencoba.

Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!

Cara Dapat Gun Skin Permanen Gratis di Event FFIM 2020 Fall

Kompetisi Free Fire Indonesia Masters (FFIM) 2020 Fall akan segera berakhir. Buat kalian yang belum sempat ikutan kompetisi diatas, kalian bisa mengikuti event berhadiah yang di hadirkan Garena Free Fire. Yap, melalui Event FFIM 2020 Fall kalian berkesempatan untuk mendapatkan hadiah berupa Gun Skin Permanen.

Dalam event ini Garena Free Fire menyediakan hadiah yang tidak sedikit. Selain Gun Skin Permanen kalian juga berpeluang untuk mendapatkan bergaam hadiah menarik seperti M4A1 Flaming Skull, Bronze FFIM Token, Surfboard, Backpack hingga Incubator Voucher. Event FFIM 2020 Fall FF sendiri digelar mulai tanggal 2-11 Oktober 2020 mendatang.

Untuk mendapatkan semua hadiah diatas, kalian hanya perlu menyelesaikan beberapa misi spesial. Adapun misi-misi tersebut diantaranya Daily Mission, Token Exchange, Peak Day Mission , Kill Mission, Login Mission dan Travel Mission. Penasaran seperti apa keseruan Event FFIM 2020 Fall? Simak bocoran lengkapnya!

Daily Mission

Daily Mission

Dapatkan FFIM Box berisi Bronze FFIM Token dengan menyelesaikan misi harian.

Periode event: 2-11 Oktober 2020

Daftar Misi

  • Login 1x= 2x FFIM Box
  • Main 3 game = 2x FFIM Box
  • Main 3 dengan teman = 1x FFIM Box
  • Kill 6x = 1x FFIM Box

Selesaikan semua misi yang ada dan dapatkan total 6 FFIM Box per hari.

Token Exchange

Token Exchange

Dapatkan hadiah utama berupa M4A1 Flaming Skull dengan menukarkan FFIM Token.

Periode event: 2-13 Oktober 2020

Daftar Hadiah

  • 40 Bronze FFIM Token + 1 Silver FFIM Token = M4A1 Flaming Skull
  • 5 Bronze FFIM Token = M4A1 Flaming Skull Gun Box (Max. 5)
  • 2 Bronze FFIM Token = Bonfire (max. 999)

Travel Mission

Dapatkan semua hadiah yang ada dengan menempuh jarak hingga 80 ribu meter

Periode event: 4-11 Oktober 2020

Daftar Misi

  • Tempuh jarak 10000m = 1x Gold Voucher
  • Tempuh jarak 30000m = Surfboard – Heart of the Dead
  • Tempuh jarak 80000m = 3x Phantom Weapon Loot Crate

Peak Day Mission

Peak Day Mission

Dapatkan Silver FFIM Token dengan menyelesaikan misi harian.

Periode event: 10-11 Oktober 2020

Daftar Misi

  • Login 1x = Acc – Twisted Pumpkin
  • Main 15 menit = 1x FFIM Box
  • Main 45 menit = 3x FFIM Box
  • Main 90 menit = Silver FFIM Token

Kill Mission

Dapatkan hadiah utama Incubator Voucher dengan mengumpulkan 30 kill

Periode event: 8-11 Oktober 2020

Daftar Misi

  • Kill 5x = 1x Gold Voucher
  • Kill 10x = Parachute – Pumpkin Land
  • Kill 30x = 1x Incubator Voucher

*Incubator Voucher hanya berlaku sampai 31 Oktober 2020.

Login Mission

Dapatkan hadiah utama Deathbox Pumpkin’s Keep dengan Login 5 hari

Periode event: 5-11 Oktober 2020

Daftar Misi

  • Login 1 hari = 2x Gold FFIM Token
  • Login 2 hari = 2x Gold FFIM Token
  • Login 3 hari = 50x Universal Fragment
  • Login 4 hari = 50x Universal Fragment
  • Login 5 hari = Deathbox – Pumpkin’s Keep

Web Event Prediksi FFIM 2020 Fall

Web Event Prediksi FFIM 2020 Fall

Dapatkan hadiah Surfboard, Backpack, dan Incubator Voucher dengan cara memprediksi team juara FFIM 2020 Fall.

Periode prediksi: 5-10 Oktober 2020

Periode hasil: 11-13 Oktober 2020

Cara Main

  • Gunakan Gold FFIM Token untuk prediksi tim juara FFIM 2020 Fall
  • Prediski 4 kategori berikut: Juara 1, Juara 2, Juara 3, dan tim Predator
  • Jika prediksimu benar, Kamu berhak mendapatkan hadiah

Daftar Hadiah

  • 1 prediksi benar = Surfboard – Prey and Predator
  • 2 prediksi benar = Backpack – Haunting Night
  • 4 prediksi benar = 4x Incubator Voucher*

*Incubator Voucher hanya berlaku sampai 31 Oktober 2020.

Mode Opening – Gun King 2.0

“Mode Gun King 2.0 dibuka dalam waktu terbatas!”

Periode event: 9-11 Oktober 2020

Cara Mendapatkan Skin M4A1 Flaming Skull Gratis

Untuk mendapatkan M4A1 Flaming Skull, kalian akan diminta untuk mengumpulkan 40 Bronze FFIM Token + 1 Silver FFIM Token selama event berlangsung.

Mendapatkan FFIM Box

  • Main 15 menit di tanggal 10 dan 11 Oktober = 1x FFIM Box
  • Main 45 menit di tanggal 10 dan 11 Oktober = 3x FFIM Box
  • Login 1x setiap harinya di tanggal 2-11 Oktober = 2x FFIM Box
  • Main 3 game setiap harinya di tanggal 2-11 Oktober = 2x FFIM Box
  • Main 3 dengan teman setiap harinya di tanggal 2-11 Oktober = 1x FFIM Box

Mendapatkan Bronze FFIM Token Langsung

  • Main 90 menit di tanggal 10 dan 11 Oktober = Silver FFIM Token

Nah, itulah bocoran lengkap Event FFIM 2020 Fall Garena Free Fire (FF). Bagaimana Survivor, banyak banget kan hadiahnya? Catat tanggalnya dan jangan sampai kelewatan ya. So, mumpung masih ada kesempatan, gak ada salahnya kan mencoba.

Informasi lebih lanjut terkait event Free Fire terbaru bisa Kamu dapatkan dengan mengunjungi akun sosial media seperti Instagram dan Facebook resmi, kanal YouTube resmi dan situs resmi Garena Free Fire. Nantikan terus berita terbaru dan terupdate seputar game, anime, gadget serta Esports lainnya hanya di Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!

6 Karakter Gratis Genshin Impact dan Cara Mendapatkannya!

Saat ini game RPG Mobile Genshin Impact tengah menjadi trending di kalangan para gamer. Selain gameplay nya yang menarik, karakter yang ditampilkan dalam Genshin Impact juga terlihat keren dan stylish. Itulah yang menjadi daya tarik tersendiri bagi para gamer.

Tercatat ada beberapa karakter Genshin Impact yang memiliki kekuatan khusus seperti Mage. Karakter dengan tipe Mage memiliki kekuatan untuk menyembuhkan pemain lain yang terluka. Diluar dari itu, tahukah kamu jika ternyata Genshin Impact telah menyiapkan karakter yang bisa kamu dapatkan secara gratis? Berikut ulasan terkait beberapa karakter gratis Genshin Impact beserta cara mendapatkannya.

Amber

Karakter Genshin Impact Amber

Karakter Genshin Impact pertama yang bisa kamu dapatkan secara gratis adalah Amber. Karakter yang satu ini merupakan karakter yang akan kamu dapatkan ketika pertama kali bermain Genshin Impact. Selain itu, karakter ini memang menjadi salah satu ikon dari game Genshin Impact.

Karena kamu mendapatkan Amber secara gratis, tentunya kekuatan yang dimiliki tidak terlalu besar dibandingkan dengan karakter yang lain, terlebih yang berbayar. Meski begitu, karakter Amber bisa kamu gunakan untuk menyelesaikan misi-misi awal yang masih terbilang mudah.

Kamu juga bisa meningkatkan kekuatan Amber dengan terus menyelesaikan misi dan mengupgrade-nya. Jika tidak, setelah menyelesaikan sebuah misi, terkadang kamu akan mendapatkan karakter baru. Tentunya karakter yang dikebali kekuatan yang lebih besar dari Amber.

Xiangling

Xiangling

Sama seperti Amber, kamu bisa mendapatkan karakter Xiangling secara gratis. Hanya saja, Xiangling memiliki kekuatan yang bisa dibilang lebih besar dibandingkan dengan Amber. Hal itu tentunya tidak terlepas dari tingkat kesulitan untuk mendapatkan karakter yang satu ini.

Meski gratis, jika kamu ingin mendapatkan karakter Xiangling, kamu tidak bisa mendapatkannya secara mudah. Untuk bisa mendapatkan karakter ini, kamu harus menyelesaikan Abyss Challenge yang terdiri dari Flopr 3 dan Chamber 3

Karena termasuk karakter yang susah didapatkan, Xiangling memiliki kekuatan yang luar biasa untuk menghancurkan lawan. Di dalam game Genshin Impact, masing-masing karakter dibekali elemen tersendiri yang berbeda-beda. Elemen yang disematkan pada Xiangling adalah api.

Jika kamu bisa mendapatkan karakter Xiangling ini nantinya, kamu bisa membuat sebuah pusaran api besar yang bisa langsung membakar lawan yang ada di depanmu. Selain itu, damage yang dihasilkan dari pusaran api dari Xiangling juga terbilang cukup tinggi. Karena itu, kekuatan Xiangling lebih di atas karakter sebelumnya, Amber.

Kaeya

Kaeya

Karakter gratis Genshin Impact berikutnya adalah Kaeya. Karakter yang satu ini bisa kamu dapatkan setelah menyelesaikan misi Quest Crash Course. Yang menarik adalah, karakter Kaeya masuk ke dalam kelas B, yang mana memiliki fungsi sebagai support. Kamu bisa menggunakan karakter yang satu ini untuk membantu karakter yang lainnya.

Sisi menarik lainnya dari Kaeya adalah memiliki kekuatan yang tak terduga. Kekuatan Kaeya diperlihatkan dengan mampu mengeluarkan dan menghempaskan beberapa pukulan secara tiba-tiba dan tak terduga. Hal itu cukup menarik untuk mengalahkan lawan-lawan yang ada di depannya.

Tidak hanya itu, Kaeya juga dibekali dengan kekuatan khusus hanya untuknya. Yakni, Kaeya diberikan kekuatan khusus yang mampu mengisi kembali regular attack-nya secara manual. Jadi, jika kamu menggunakan karakter yang satu ini, kamu bisa terus melancarkan serangan kepada para lawan.

Noelle

Noelle

Berbeda dengan karakter-karakter Genshin Impact sebelumnya, Noelle memiliki kekuatan istimewa yang lebih besar dari mereka. Karena itulah, tidak mudah untuk mendapatkan karakter Noelle. Ada beberapa misi tertentu yang harus kamu selesaikan untuk bisa mendapatkannya.

Tidak seperti Amber yang bisa didapatkan secara cuma-cuma, untuk mendapatkan karakter Noelle, kamu harus mampu menyelesaikan misi pada Beginner’s Banner. Tepatnya pada 10-set pull pertama dari misi tersebut. Sisi menarik dari karakter Noeller adalah dirinya dibekali dengan sebuah senjata berupa pedang. Tidak hanya itu, karakter Noelle ini juga bisa memberikan sebuah shield dan pukulan AEO kepada musuh-musuhnya.

Meski dibekali dengan kekuatan besar dan senjata yang unik, pada dasarnya karakter Noelle lebih difokuskan untuk pertahanan. Kekuatan defense yang dimiliki Noelle lebih besar dibandingkan dengan kekuatan attack-nya.

Barbara

Karakter Genshin Impact Barbara

Melengkapi list karakter gratis selanjutnya ada Barbara. Karakter ini bisa kamu dapatkan secara cuma-cuma jika kamu telah mencapai Adventure Level 20. Karakter seksi ini dibekali Dibekali dengan kemampuan menyembuhkan karakter, karakter seksi ini bisa kamu jadikan kunci dalam team.

Dengan mengaktifkan skill yang dimilikinya, pada mode single-player kamu bisa menyembuhkan karakter team kamu. Pengujian atas skill Barbara juga bisa kamu lakuakn melalui Test Run. Dimana selesai uji coba tersebut kamu juga bisa mendapatkan upgrade material dan Primogem gratis.

Lisa

Karakter Genshin Impact Lisa

Karakter Genshin Impact terakhir yang bisa kamu dapatkan secara gratis adalah Lisa. Karakter yang satu ini hanya bisa kamu dapatkan ketika telah mencapai Rank 5 Adventure. Pada Rank 5 Adventure di Genshin Impact, nantinya akan ada Quest Sparks Amongst The Pages. Untuk bisa mendapatkan Lisa, kamu harus menyelesaikan misi yang ada di dalamnya.

Jika Xiangling memiliki elemen berupa api, maka Lisa dibekali dengan kekuatan elemen petir. Dengan menggunakan karakter Lisa, kamu bisa mengeluarkan petir untuk menyambar musuh-musuh yang ada di depan. Tidak hanya itu, kamu juga bisa mengeluarkan kristal listrik sendiri. Karakter Lisa biasanya lebih tepat ditempatkan untuk area tengah. Lisa nantinya bisa berperan sebagai pengontrol area sekitar. Sehingga bisa mengatur para pemain lainnya.

Itulah beberapa karakter Genshin Impact yang harus kamu tahu. Dengan mengetahui karakter-karakter yang ada dalam Genshin Impact, kamu bisa menentukan formasi yang tepat untuk memenangkan permainan.

Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Jangan lupa Kru KaGe tunggu komentar kalian ya!

5 Game Sport Terbaik dan Terbaru 2020 di Android, Gratis!

Salah satu genre game yang menarik untuk dimainkan adalah sport atau olahraga. Game dengan gameplay olahraga memiliki keunikan tersendiri karena didasarkan pada aturan permainan aslinya. Tercatat, ada banyak game sport terbaik di Android yang wajib kamu coba mainkan.

Game sport tidak melulu hanya soal sepak bola yang memang menjadi olahraga terfavorit di dunia. Namun ada banyak game-game lain yang bisa kamu mainkan, mulai dari basket, baseball hingga bulu tangkis. Berikut ini daftar beberapa game sport terbaik di Android yang bisa kamu mainkan. Game-game ini bisa kamu unduh di Google Play Store secara gratis.

Dream League Soccer 2020

https://youtu.be/6WUrEBnFE9o

Game sport terbaik di Android pertama yang bisa kamu coba adalah Dream League Soccer 2020. Game ini memiliki gameplay yang hampir serupa dengan PES dan juga FIFA. Setiap tahun Dream League Soccer selalu hadir dengan tampilan baru menyesuaikan dengan musim sepak bola yang sedang berlangsung.

Game bal balan ini telah diunduh sebanyak 50 juta kali oleh pengguna Android. Hal ini tidak terlepas dari ukurannya yang tidak terlalu besar dibandingkan dengan PES maupun FIFA. Selain itu, enaknya lagi Dream League Soccer juga bisa kamu mainkan secara offline maupun online.

Ada banyak pemain bintang yang ada di dalamnya. Total ada 3500 pemain yang telah memiliki lisensi FIF Pro. Kamu bahkan juga bisa melakukan transfer pemain untuk mendapatkan pemain yang kamu inginkan. Ada banyak fitur menarik yang bisa kamu coba di sepak bola ini.

Mulai dari kustomisasi kostum hingga logo untuk team yang kamu gunakan. Kamu juga bisa melatih para pemain supaya lebih meningkat kemampuannya. Memasuki musim sepak bola 2020/2021, tidak menutup kemungkinan Dream League Soccer 2020 akan diupdate menjadi Dream League Soccer 2021. Mengingat banyaknya transfer pemain yang terjadi di musim terbaru ini.

Badminton League

Berikutnya ada olahraga Badminton yang kini juga mulai dikenal di seluruh dunia. Tidak hanya di dunia nyata, kini Android juga telah menyediakan game Badminton League yang bisa kamu mainkan. Di sini, nantinya kamu akan bermain badminton layaknya pemain sungguhan.

Sayangnya, game yang mengandalkan kecepatana gerakan tangan ini hanya menyediakan permainan single player. Jadi, hanya satu lawan satu permainannya, tidak pilihan ada ganda. Baik ganda putra, ganda putri maupun campuran. Meski begitu, gameplay yang ditawarkan oleh game ini cukup menarik dan seru.

Pada game Bulu Tangkis ini, kamu bisa menggunakan mode tournament untuk mengikuti kejuaraan dan mendapatkan hadiah serta medali. Hadiah itu nantinya bisa kamu gunakan untuk meningkatkan karakter yang kamu mainkan. Selain itu, kamu juga bisa mengembangkan dan mengupgrade karakter yang kamu gunakan.

Dengan terus mengembangkan kemampuan karakter, kamu bisa lebih mahir dan berpeluang memenangkan pertandingan. Tidak hanya itu, kamu juga bisa mengajak atau menantang temanmu untuk bermain bersama. Jadi, permainan akan lebih seru dan menyenangkan. Jika tertarik mencobanya, kamu bisa mengunduh game yang satu ini di Google Play Store.

Racing Smash 3D

Game olahraga tidak terus-terusan berada di lapangan. Game Racing Smash 3D ini memiliki arena utama di lintasan balap. Sesuai dengan namanya, game ini mengusung tema utama balapan. Racing Smash 3D baru dirilis pada 3 September 2020 lalu. Game yang terbilang masih baru ini menawarkan gameplay yang seru dan berbagai macam fitur yang menarik.

Berbeda dengan game balapan lainnya, Racing Smash 3D ini menawarkan bermacam-macam tema lintasan menarik dari lainnya. Seperti tema hutan belantara, pantai, kota, dan lintasan lain yang tidak kalah menarik. Game dengan tema balapan memang memiliki karakter yang berbeda dengan game sport lainnya.

Meski begitu, game bertema balapan, termasuk Racing Smash 3D ini nyatanya mampu bersaing dengan game sport di Android lainnya. Untuk mendapatkan game ini, kamu bisa mengunduhnya di Google Play Store secara gratis.

Baseball 9

Jika game sport lainnya menghadirkan karakter bermainnya dengan tampilan yang menyerupai aslinya, game Baseball 9 ini justru berbeda. Karakter yang dihadirkan dalam Baseball 9 ini berupa kartun dengan tampilan yang menggemaskan. Kendati karakter yang ditampilkan dalam bentuk kartun, namun gameplay yang ditawarkan Baseball 9 sangat layak untuk dicoba.

Bagaimana tidak, kamu membutuhkan konsentrasi dan fokus untuk memukul bola. Begitu juga ketika melempar, kamu juga harus mampu memberikan lemparan yang sulit untuk dipukul lawan supaya tidak terkena hit, apalagi homerun. Menariknya lagi, kamu bisa mengustomisasi karakter yang kamu gunakan sesuai dengan keinginan.

Mulai dari warna tubuh, gaya memukul, glove hingga bola untuk para pitcher bisa kamu ubah semau kamu. Selain itu, tongkat yang digunakan untuk memukul tidak hanya berupa tongkat kayu atau besi seperti biasanya. Kamu bisa menggunakan berbagai macam pemukul yang unik dan menarik. Game olahraga ini telah tersedia di Google Play Store. Kamu bisa mengunduhnya jika tertarik memainkannya.

Head Basketball

Game sport terbaik di Android terkahir yang bisa kamu coba adalah Head Basketball. Berbeda dengan game sport lainnya, game basket ini menawarkan permainan yang tidak sama dengan basket aslinya. Meski pada dasarnya sama, yakni memasukkan bola ke dalam keranjang, namun cara bermain game Head Basketball ini cukup berbeda. Tidak menggunakan tangan, kamu hanya bisa memasukkan bola menggunakan kepala ke dalam keranjang selama waktu yang ditentukan. Pemain yang memiliki skor lebih tinggi, dialah pemenangnya.

Itulah beberapa game sport terbaik di Android yang wajib, patut, layak dan pantas kamu coba. Game Olahraga diatas telah tersedia di Google Play Store dan kamu bisa mengunduhnya secara gratis kapan saja. Enak bukan?

Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!

10 Cara Mudah Mendapatkan Primogem Gratis di Genshin Impact

Bagi kalian penggemar salah satu game RPG yang sedang trending saat ini, Genshin Impact, tentunya kalian sudah tidak asing lagi dengan yang namanya primogem. Dalam setiap game, biasanya akan ada mata uang yang bisa digunakan untuk membeli sesuatu. Pada game Genshin Impact, hal itu disebut dengan primogem. Kamu bisa menggunakan primogem untuk mendapatkan karakter baru atau pun senjata berkekuatan tinggi.

Yaitu dengan melakukan permohonan atau gacha. Sayangnya, untuk mendapatkan primogem di Genshin Impact bisa dibilang tidak mudah. Karena itulah, di Genshin Impact pimogem sering disebut dengan mata uang langka. Berikut ini beberapa cara mudah yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan primogem gratis di Genshin Impact. Semakin banyak cara yang kamu lakukan, semakin banyak pula primogem yang kamu dapatkan.

Adventure Guide

Adventure Guide

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan primogem gratis di Genshin Impact adalah dengan mengikuti Adventure Guide yang ada dalam permainan. Caranya adalah dengan mendatangi dan menemui NPC resepsionis Adventure Guide yang ada di dalam kota. Salah satunya adalah Karheryne yang ada di dalam kota Mondstadt.

Setelah itu, nantinya kamu akan mendapatkan primogem sebagai bentuk reward atas kenaikan adventure yang kamu lakukan. Semakin cepat kamu menaikkan rank adventure, semakin banyak primogem yang akan kamu dapatkan.

Chest

Chest

Selain Adventure Guide, untuk mendapatkan primogem gratis di Genshin Impact juga bisa melalui Chest atau peti harta karun. Setiap kali menemukan Chest dalam perjalanan, kamu bisa membukanya untuk mendapatkan primogem secara gratis.

Ada banyak berbagai macam jenis Chest yang ada di dalam game. Semakin bagus tipe Chest yang ditemukan, kamu juga akan semakin banyak mendapatkan primogem secara gratis. karena itu, penting sekali melakukan explore map dalam menggunakan cara yang satu ini.

Domain

Primogem Genshin Impact Domain

Jika kamu belum menemukan domain dalam game, kamu bisa mengaktifkannya terlebih dahulu untuk mendapatkan reward primogem. Caranya adalah dengan membuka tab Domain. Biasanya akan ada notice ‘belum ditemukan’ jika domain belum diaktifkan. Kamu bisa menekan tombol navigasi yang berada di samping untuk mengetahui letak dari domain yang ada.

Event Login Reward

Event Login Reward

Ini adalah cara yang paling mudah untuk mendapatkan primogem gratis di Genshin Impact. Yaitu dengan cara masuk atau login ke dalam game Genshin Impact selama tujuh hari berturut-turut tanpa ada selingan yang kosong. Jika kamu mampu login game Genshin Impact selama tujuh hari berturut-turut, bisa dipastikan bahwa nantinya kamu akan mendapatkan reward primogem grastis yang berjumlah sebesar 300. Sangat mudah bukan?

Reward Quest

Reward Quest

Ada juga cara untuk mendapatkan primogem gratis di Genshin Impact melalui misi-misi yang harus diselesaikan. Ada banyak jenis quest yang ada di dalam permainan Genshin Impact. Beberapa di antaranya ada yang memiliki reward primogem.

Kamu bisa menyelesaikan beberapa quest seperti Daily Quest, Story Quest, World Quest, dan juga Archone Quest. Keempat Quest itu memiliki reward primogem jika kalian berhasil menyelesaikannya. Untuk Quest Harian, sesuai dengan namanya, kamu harus menyelesaikannya dalam satu hari.

Karena Quest Harian akan selalu direset setiap harinya. Untuk mengambil jenis Quest yang satu ini, kamu bisa menemui NPC Adventure Guide guna memperoleh informasi lengkapnya.

Kode Redeem

Kode Redeem

Cara mendapatkan primogem gratis di Genshin Impact berikutnya adalah dengan menggunakan kode redeem. Seperti halnya game-game lainnya, kode redeem bisa kamu tukarkan dengan beberapa hadiah menarik. Salah satunya adalah primogem di game Genshin Impact ini.

MiHoYo selaku pengembang game Genshin Impact biasanya membagikan kode redeem secara gratis kepada para pemain. Kamu bisa menukarkan kode redeem tersebut dengan beberapa reward menarik yang telah disediakan oleh MiHoYo.

Patung The Seven

Patung The Seven

Cara berikutnya adalah dengan memberikan sebuah persembahan kepada patung the seven. Kamu bisa memberikan bentuk persembahan seperti Statue of Wind guna menaikkan level. Terkadang, setiap kali kamu meningkatkan level di sini, kamu juga bisa mendapatkan primogem secara cuma-cuma.

Buka Game Tips

Primogem Genshin Impact Buka Game Tips

Cara untuk mendapatkan primogem gratis di Genshin Impact selanjutnya adalah dengan membuka game tips yang ada di dalam permainan. Setiap kali kamu menemukan fitur baru untuk yang pertama kali, nantinya kamu akan dibantu sistem melalui game tips.

Kamu cukup mengikuti petunjuk-petunjuk yang diberikan. Melalui game tips, kamu tidak hanya memperoleh informasi penting, tetapi juga bisa mendapatkan reward yang berupa primogem.

Memperluas Area Maps

Memperluas Area Maps

Cara yang satu ini bisa dibilang cukup mudah dilakukan dibandingkan dengan cara lainnya. Kamu hanya perlu memperluas area map yang ada di dalam game Genshin Impact. Caranya yaitu hanya dengan memberikan tanda Statue yang ada di dalam game Genshin Impact. Selain mendapatkan primogem secara gratis, cara ini juga bisa kamu lakukan sambil menyelesaikan misi yang kamu lakukan.

Ikuti Event Berhadiah

Terakhir, cara untuk memperoleh primogem gratis di Genshin Impact adalah dengan mengikuti event-event yang diadakan oleh MiHoYo. Beberapa kali perusahaan asal China tersebut mengadakan event yang memiliki banyak hadiah. Salah satunya adalah primogem. Jadi, pastikan kalian mengikuti setiap event yang diadakan developer game tersebut.

Cara-cara di atas bisa kamu lakukan untuk mendapatkan primogem gratis di Genshin Impact. Bagaimana, cukup mudah bukan? Ada berbagai macam cara yang bisa kamu lakukan, kamu hanya tinggal memilihnya. Segera coba dan dapatkan primogemnya secara gratis.

Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!

Kode Redeem Free Fire (FF) Terbaru November 2020, Gratis!

Apa kabar Survivor? Tidak terasa kita sudah menginjak bulan November 2020 nih. Dan itu artinya Kabar Games membagikan kode redeem Free Fire (FF) buat kalian. Buat kalian yang pengen mendapatkan beragam hadiah gratis seperti bundle, senjata hingga skin ikutan yuk kepoin informasi terkait kode redeem Free Fire (FF) November dibawah ini.

Namun sebelumnya, sedikit informasi menginggat kode reedem itu memiliki batas limit dan masa kadaluarsa, maka saat kalian mendapatkan kode redeem Free Fire (FF) sebaiknya buruan kalian tukar yah. Bisa jadi kode tersebut sudah mencapai batas limit atau kadaluarsa. Buat kalian yang uda gak sabar, buruan simak informasi dan mekanisme lengkapnya dibawah ini.

Syarat & Ketentuan Kode Redeem Free Fire

Syarat & Ketentuan Kode Redeem Free Fire

Sebelum Kamu menukar kode redeem game Free Fire (FF) terbaru ini dengan berbagai macam hadiah item, skin, dan bundle gratisan ataupun Diamond Free Fire, alangkah baiknya jika kalian memperhatikan baik-baik syarat dan ketentuan ini terlebih dahulu agar tidak salah ke depannya:

Syarat dan Ketentuan:

  • Kode redeem terdiri dari 12 karakter, kombinasi antara huruf kapital dan angka.
  • Kode redeem hanya berlaku untuk region Indonesia, tidak bisa digunakan untuk di luar region Indonesia, begitu pula sebaliknya.
  • Kode redeem hanya bisa digunakan 1 kali untuk 1 akun, apabila sudah digunakan tidak bisa digunakan untuk akun yang lain.
  • Kode redeem tidak dapat diperjual belikan ataupun ditukar dengan uang.
  • Kode redeem memiliki tanggal kadaluarsa dan berlaku untuk jangka waktu tertentu.
  • Kode redeem tidak bisa ditukar menggunakan akun guest, supaya bisa menggunakannya kamu harus bind akun kamu terlebih dahulu ke Facebook ataupun VK.

Cara Menukar:

  • Voucher dapat ditukarkan di situs resmi garena Free Fire, yaitu garena.com
  • Login ke dalam akun Free Fire yang sudah di bind menggunakan akun Facebook ataupun VK.
  • Masukkan kode redeem Free Fire (FF) terbaru pada kolom ‘Redeem Your Code’ lalu pilih confirm.
  • Hadiah item akan dikirim langsung melalui [In-game Mail].

Setelah memahami bagaimana syarat dan ketentuan serta cara menukar kode redeem Free Fire terbaru ini, Kamu bisa langsung lihat di bawah ini redeem code game FF yang bisa Kamu coba untuk tukarkan dengan aneka reward yang pastinya oke punya.

Kode Redeem FF Terbaru di November 2020

Kode Redeem FF Terbaru di November 2020

  • 21JT – AKDS – LWNR
  • H6KI – U3BQ- XA7F
  • 1WFT – 4EAQ – RV2F
  • MJNO – P47Y – 2RHO
  • RWSF – RVT3 – E59Q
  • H6KI – U3BQ – XA7F
  • FFML-SERG-BXRT
  • FFEM-THU8-E6HQ
  • FF8M-DZXX-THGM
  • FFIM-OXLP-DREM
  • FFML-OHG2-SERT
  • FFML-CJX3-USPE
  • SPEH-GC3A-R9XH
  • SPEH-GN6X-MDBY
  • SPEH-GQZK-VXJC
  • SPEH-G63U-ZRCQ
  • RWSF-RVT3-E59Q
  • FF4M-PCSB-F7RB
  • FF4M-D4YW-8RQR
  • FFML-POXL-ZSER
  • FFMM-6UDX-VXTF
  • FFM6-UDDX-VXTF
  • SPEH-GHU4-CDCC
  • BRZL-C54T-TPOC
  • BRZL-PPI5-UC9H
  • BRZL-L4GP-FUMT
  • UEHM–P9L2–2B3J
  • FCKI–Y56C–286K
  • FF3C–627C–563C
  • RWSF-RBH4-5TPC
  • RWSF-RRSX-GFJB
  • FFML–BDRZ–RU1V
  • DEJA–586W–WJJJ
  • PHFG-Q163-PQAZ
  • PEFF-IG45-TYO4
  • AP9I-NCSE-812L
  • GQ3H-7BAL-PQIJ
  • HB2J-K3C2-6V8H
  • WXL3-5CGH-OPIQ
  • 6VHG-9BDF-PDF3
  • HLMO-JTWR-VEZQ
  • I9KN-XAD6-PHSI
  • DPOA–H4EW–74E4
  • 4B5A–AYYY–LL99
  • FFIG–PRX2–MOPQ
  • FFEM–POXL–RHDX
  • FFML–D2HM–PSH1

Noted: kode redeem Free Fire di atas hanya sebagai informasi saja, tidak ada yang menjamin kode tersebut masih bisa ditukar atau tidak. Tapi kalian tidak perlu berkecil hati, kalian masih bisa mendapatkan hadiah menarik dengan mengikuti event resmi dari Garena Free Fire.

Demikianlah informasi tentang kode redeem Free Fire (FF) November 2020 terbaru yang bisa Kabar Games share untuk kalian. Segera tukarkan redeem code game FF tersebut jangan sampai kehabisan yah.

Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, pastikan kamu bookmark halaman ini atau kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya! Semoga kalian beruntung.

Benarkah Among Us 2.site Tawarkan Skin Gratis? Ini Faktanya!

Menggunakan skin yang berbeda dari pemain lain memang menarik. Jika biasanya Among Us hanya menyediakan skin yang begitu-begitu saja, di Among Us 2.site ini ada banyak free skin menarik yang bisa kamu coba. Salah satunya adalah skin Pikachu.

Dalam beberapa bulan terakhir, game Among Us telah diunduh oleh banyak pengguna di seluruh dunia. Bahkan kini jumlah penggunanya telah mencapai 10 juta orang. Kepopuleran Among Us inilah yang menarik minat beberapa orang untuk membuat aplikasi atau web tambahan untuk memberikan fitur baru dalam game ini. Di antaranya adalah Among Us 2.site yang menyediakan berbagai macam skin menarik di dalamnya.

Apa Itu Among Us 2.site?

Apa Itu Among Us 2.site?

Tidak sedikit pemain yang belum mengetahui bahwa ada cara khusus untuk mengatur skin dalam Among Us dengan variasi yang berbeda secara gratis. Seperti memanfaatkan website penyedia free skin, salah satunya adalah Among Us 2.site. Among Us 2.site sendiri merupakan salah satu situs yang menyediakan berbagai macam skin Among Us secara gratis.

Ada berbagai macam skin gratis ang menarik dan anti mainstream yang bisa digunakan oleh pemain. Dengan bantuan situs ini, kamu bisa melakukan kustom terlebih dahulu sebelum bermain. Kamu bebas memilih kustom skin sesuai dengan yang kamu inginkan. Bukankah menjadi anti mainstream adalah sesuatu yang unik dan berbeda dari yang lain?

Daftar Skin dalam Among Us 2.site

Daftar Skin

Ada banyak skin yang bisa digunakan secara gratis oleh para pemain dalam situs ini. Selain itu, para pemain juga bisa mendesain dan mengkustom sendiri karakter Among Us sesuai selera. Salah satu skin menarik yang ditawarkan dalam situs ini adalah skin Pikachu.

Tokoh dalam pokemon tersebut tentunya akan terlihat semakin menggemaskan ketika didesain menjadi karakter Among Us 2. Selain Pikachu, ada banyak skin menarik lain yang disediakan. Mulai dari hewan, super hero sampai hantu. Selengkapnya, berikut ini daftar skin yang disediakan dalam Among Us 2.site Apk.

  • Spiderman
  • Rainbow
  • Devil
  • God
  • Dinosaur
  • Lizard
  • Captain
  • Superman
  • Doctor
  • Rino
  • Pikachu
  • Panda
  • Dream
  • Dark Lord
  • Icey
  • Boneless
  • Pantha
  • Mario
  • Ghosty

Bagaimana, banyak kan? Kamu bebas memilih skin mana saja yang ingin kamu gunakan. Pilih skin yang sesuai dengan karakter yang kamu gunakan. Atau kamu juga bisa mendesainnya sendiri.

Cara Menggunakan Among Us 2.site

Cara Menggunakan Among Us 2.site

Setelah mengatahui berbagai macam free skin yang dihadirkan, tentunya tidak lengkap jika kalian tidak tahu cara penggunaannya. Berikut ini Kabar Games jelaskan bagaimana cara menggunakan Among Us 2.site.

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan membuka browser pada perangkat yang kamu gunakan. Kamu bisa menggunakan Google Chrome yang terdapat pada Android. Atau kamu juga bisa browser bawaan perangkat itu sendiri.


  • Kunjungi Situs Among Us 2.site

Berikutnya, untuk bisa mendapatkan banyak skin gratis kamu harus mengunjungi situs Among Us 2.site.

Saat kamu berada dihalaman depan, nantinya akan ada banyak pilihan karakter beserta namanya. Pilihlah salah satu skin yang menurut kamu menarik untuk digunakan dalam bermain Among Us.

Jika kamu sudah memilih skin yang sesuai dengan yang kamu inginkan, selanjutnya klik pada tombol yang bertuliskan Claim Skin to Your Device. Tunggu sebentar sampai prosesnya selesai. Biasanya akan ada verikfikasi human untuk memastikan kamu bukanlah robot. Klik verifikasi seperti biasanya.

Apakah Among Us 2.site Legal?

Apakah Among Us 2.site Legal?

Meski menggunakan nama Among Us, pada dasarnya situs Among Us 2.site ini bukanlah situs resmi yang dikeluarkan oleh pengembang. Innersloth selaku pengembang tidak pernah membuat apalagi merilis situs ini. Situs ini layaknya situs generator seperti yang ada pada beberapa game lainnya seperti Mobile Legends dan juga Free Fire.

Situs ini memberikan layanan kepada penggunanya untuk bisa mengakses karakter Among Us dalam berbagai macam skin seperti yang telah disebutkan di atas. Menggunakan skin dalam bentuk yang anti mainstream tentunya akan menjadi daya tarik bagi para pemain.

Namun, kebenaran akan hasil skin ini masih meragukan. Berdasarkan hasil penelusuran, beberapa pemain Among Us yang mencoba mengakses situs free skin ini ternyata desain dari situs Ini tidak dapat ditemukan ketika bermain Among Us.

Apakah Among Us 2.site Aman?

Melihat realitas bahwa situs ini bukanlah situs resmi dari Innersloth selaku developer. Tentunya kredibiltas situs tersebut belum tentu bisa dibenarkan. Karena itu, keamanan menggunakan situs ini masih perlu dipertanyakan.

Hanya saja, ketika kamu mengakses situs ini, kamu memang tidak diharuskan untuk memberikan identitasmu seperti email, nomor HP atau pun yang lainnya. Situs ini hanya menyediakan layanan kamu mendesain karakter dengan skin yang unik dan menarik.

Meski begitu, kamu tetap harus berhati-hati dalam mengakses situs yang bukan berasal dari pihak resmi Among Us. Karena siapa tahu ada beberapa unsur tersembunyi tertentu yang bisa membahayakan data kamu ketika kamu mengakses situs ini. Lebih baik menggunakan layanan yang resmi dari pihak Innersloth karena pasti terjamin aman. Meskipun skin karakter Among Us yang disediakan tidak terlalu banyak.

Bagaimana, tertarik untuk mencoba menggunakan skin unik dari situs free skin ini? Pikirkan dan pertimbangkan dengan baik sebelum mengakses layanan dari situs ini. Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!

Cara Dapat Skin Gratis di Event Blazing West Mobile Legends

Hallo gamers! Ada kabar baik nih buat kalian. Setelah sekian lama tidak menghadirkan event berhadiah, belum lama ini Moonton kembali menghadirkan event berhadiah. Dalam event yang bertajuk Event Blazing West Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) ini kalian berkesempatan untuk mendapatkan hadiah berupa 2 skin gratis.

Informasi menggenai hadirnya event berhadiah ini pertama kali diunggah oleh akun @dafrixkun. Dalam laman akun Instagram nya, @dafrixkun membocorkan sejumlah event Mobile Legends (ML) yang akan berlangsung hingga Desember mendatang.

@dafrixkun sendiri memang dikenal kerap membagikan informasi seputar event berhadiah yang digelar oleh Moonton. Tak kurang dari 5 event telah siap menyambut para penggemar Mobile Legends (ML). Lantas, bagaimana cara mendapatkan berbagai skin gratis tersebut? Berikut ulasannya.

Event Blazing West

Event Blazing West

Tak hanya skin, dalam Event Blazing West yang akan berlangsung mulai 21 November 2020 mendatang ini, kalian juga bisa mendpaatkan emote, hero, dan border secara gratis. Berikut langkah-langkah mendapatkan skin gratis:


  • Masuk ke Event Blazing West

Untuk langkah pertama kalian bisa langsung masuk ke Event Blazing West Mobile Legends (ML) dengan menekan Logo Blazing West yang ada di samping peti emas. Maka kalian akan menemukan berbagai rangkaian event yang ada di blazing west mobile legends.

Selanjutnya, klaim Bounty Token dengan cara tekan pre-order yang ada di pojok kiri bawah layar kalian. Setelah itu kalian nanti akan mendapatkan sekitar 200 Bounty Token. Bounty Token ini nantinya bisa kalian gunakan untuk menukarkan Skin-Skin gratis yang ada di Event Blazing Mobile Legends (ML) ini.

Langkah ketiga adalah dengan mengikuti event dadu pada tanggal 21 November. Di event dadu ini kalian akan mendapatkan skin special Alfa Terbaru gratis. Namun sebelumnya kalian harus menyelesaikan berbagai misi yang ada di event dadu tersebut.

Setelah kalian berhasil menyelesaikan misi tersebut, barulah kemudian kalian akan mendapatkan Point atau Bounty Token yang dapat kalian tukarkan dengan skin special gratis. Selain itu, di dalam skin tersebut kalian juga akan mendapatkan efek-efek seperti, efek Recal Blazing West, efek Kill Blazing West, efek Spawn Blazing West serta berbagai item lainnya.

Klaim Skin Gratis 28 November

Langkah selanjutnya untuk mendapatkan skin gratis adalah dengan mengklaim skin gratis pada tanggal 28 november 2020. Nah kalian disini akan mendapatkan skin starlight Mobile Legend (ML) namun dalam bentuk Member Card dengan jangka waktu hanya 3 – 7 hari saja.

Klaim Skin Gratis 12 Desember

Menginjak di penghujung tahun  Land of Dawn bakal kedatangan hero baru yakni Mathilda. Hero yang hadir sebagai assassin dan support ini rumornya bakal dibagikan oleh Moonton secara gratis kepada seluruh pemain. Untuk bisa mendapatkan hero ini para pemain hanya perlu login pada tanggal 12 Desember. Selanjuynya, pemain yang berhasil login bisa langsung mengklaim hero tersebut pada event yang tertera.

Cara mendapatkan Emoticon gratis

Seperti yang sudah disampaikan diatas bahwa dalam Event Blazing West ini kalian tidak hanya bisa mendapatkan skin saja. Namun kalian juga bisa mendapatkan emoticon gratis.  Total ada 2 emoticon yang tersedia untuk kalian, yakni emoticon bergambar Clint dan Claude. Untuk bisa mendapatkannya, kalian hanya perlu login pada tanggal 21 November 2020. Dari kedua emoticon tersebut kalian hanya bisa memilih satu saja.

Itulah beberapa cara mendapatkan skin gratis di Event Blazing West Mobile Legends (ML). Jangan sampai kalian ketinggalan tanggalnya ya. Bila perlu catatat dan tempel dinding rumah kalian. Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!

Hero Baru Mobile Legends yang Dirilis Gratis untuk Pemain

Kehadiran berbagai macam hero terbaru dalam suatu game akan menjadi daya tarik untuk para pemain. Karakter dalam salah satu game RPG, Mobile Legends (ML) disebut dengan hero. Mobile Legends sendiri memang laris di kalangan pemain, bahkan kini sudah merambah masuk ke dalam kategori esport.

Baru-baru ini, Moonton selaku pengembang game Mobile Legends (ML) kembali menghadirkan beberapa hero baru untuk memanjakan para pemain. Hal ini tidak terlalu mengherankan, karena dalam beberapa waktu, Moonton memang sering menghadirkan hero baru untuk menarik lebih banyak pemain.

Hanya saja, ada satu yang menarik dalam kehadiran hero baru kali ini. Biasanya Moonton memberikan penawaran dalam sejumlah biaya tertentu seperti membeli Diamond agar pemain bisa mendapatkan hero baru Mobile Legends (ML). Kali ini, Moonton memberikan penawaran secara cuma-cuma alias gratis tanpa perlu mengeluarkan biaya. Berikut ini beberapa hero terbaru gratis di Mobile Legends (ML) yang bisa kamu dapatkan.

Luo Yi

Luo Yi

Hero terbaru gratis di Mobile Legends (ML) yang pertama adalah Luo Yi. Sebenarnya hero yang satu ini telah dirilis sejak lama, tepatnya pada 16 Mei 2020 lalu. Kehadiran hero ini juga bertepatan dengan event party 515. Salah satu syarat untuk bisa mendapatkan Luo Yi secara gratis adalah dengan mengikuti event Destinasi: Land of Dawn. Ketika mengikuti event tersebut, kamu bisa klaim hero Luo Yi secara gratis.

Hero Luo Yi ini biasanya berperan sebagai support karena memiliki kemampuan yang bisa membantu hero-hero yang berperan dalam posisi lain, seperti hero core. Selain itu Luo Yi juga dibekali dengan sebuah magical damage yang besar sebagai support. Dengan kemampuannya itu, Luo Yi dapat memberikan damage tambahan kepada lawan yang dihadapi oleh hero yang lain.

Benedetta

Benedetta

Berikutnya ada hero bernama Benedetta. Kehadiran Benedetta dalam Mobile Legends ML) tidak terlepas dari banyaknya pengunduh yang mendownload game ini. Setelah mencapai satu miliar unduhan, Moonton mengeluarkan hadiah berupa hero gratis, yakni Benedetta.

Hero Benedetta baru dirilis pada 7 November 2020 lalu. Untuk mendapatkannya, kamu hanya perlu mengikuti event Benedetta’s war kemudian klaim hero. Benedetta dibekali dengan kekuatan yang sangat hebat. Berkat kemampuan bertarungnya yang di dukung kecepatan yang luar biasa disertai dengan burst damage yang tinggi. Hero yang satu ini biasanya berperan sebagai hero assassin.

Tidak hanya itu, Benedetta juga dibekali dengan basic attack special dan mekanisme skill yang dapat menghabisi musuh dengan cepat. Hanya saja, untuk bisa melakukan hal yang satu ini, kamu perlu keterampilan khusus karena tidak mudah dikuasai.

Faramis

Faramis

Hero terbaru gratis di Mobile Legends selanjutnya ada Faramis. Hero yang satu ini telah rilis sejak dulu, yakni 18 Mei 2019, bertepatan dengan hadirnya event 515 unite. Syarat untuk mendapatkan hero Faramis terbilang sangat mudah. Kamu hanya perlu menyelesaikan beberapa tantangan yang diberikan seperti menang dalam pertandingan, membagikan event via media sosial dan mabar bersama teman sepermainan.

Hampir sama dengan Luo Yi, Faramis biasanya digunakan sebagai support ketika bertarung. Hero yang satu ini memiliki kemampuan unik, yakni bisa memberi kehidupan kepada hero yang telah mati meski dalam waktu yang tidak lama.

Sebagai hero support, Faramis memiliki daya serang tinggi dan damage yang cukup besar. Sehingga sangat cocok untuk mendampingi hero core dalam mengalahkan lawan-lawannya. Berkat damage-nya yang bisa, lawan yang dihadapi akan terasa mudah.

Silvanna

Hero Terbaru gratis Mobile Legends Silvanna

Selanjutnya ada salah satu hero fighter berparas cantik, Silvanna. Hero ini telah dirilis dalam waktu yang lama, yakni akhir tahun lalu. Untuk bisa mendapatkan hero Silvanna secara cuma-cuma tanpa harus mengeluarkan biaya. Kamu hanya perlu mengikuti event war of justice. Dengan mengikuti quest yang ada, ketika kamu berhasil menyelesaikan semua challenges, maka Silvanna bisa kamu miliki

Sebagai hero fighter, Silvanna membutuhkan perolehan Magic Damage agar bisa mematikan lawan-lawannya. Selain itu, Silvanna juga diberikan skill khusus yang tidak boleh dianggap remeh. Karena bisa memberikan damage yang besar kepada lawan-lawannya.

Kekurangan dari Silvanna ada pada segi pertahanannya. Karena hero satu ini memiliki pertahanan yang lemah, Silvanna tidak cocok mengisi barisan depan ketika bertarung. Pasalnya jika ia berada di barisan depan, ia bisa menjadi titik serang musuh.

Mathilda

Mathilda Hero Terbaru gratis Mobile Legends

Karakter terbaru gratis di Mobile Legends yang terakhir adalah Mathilda. Hero yang satu ini baru akan dirilis 12 Desember 2020 mendatang. Serupa dengan hero-hero sebelumnya, kamu perlu mengikuti event untuk bisa mendapatkan Mathilda.

Kamu bisa mendapatkan Mathilda ketika kamu berpartisipasi dalam Event Blazing West yang berlangsung selama 28 hari, yakni sejak 14 November sampai dengan 12 Desember 2020. Kamu bisa mengikutinya mulai dari sekarang dan melakukan klaim untuk mendapatkannya secara gratis. Mathilda sendiri merupakan hero support. Sebagai hero support, Mathilda dibekali dengan berbagai macam kemampuan.

Itulah beberapa hero terbaru gratis di Mobile Legends (ML) yang bisa kamu dapatkan secara gratis. Bagaimana, tertarik untuk mendapatkannya? Gratis lhoooo. Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Kamu juga bisa bergabung bersama kami di dalam Channel Discord Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!

Cara Mendapat 19.999 Diamond Gratis di Event Call Back FFCS

Garena Free Fire (FF) dikenal gemar memberikan hadiah kepada para survivor. Jika biasanya dalam event yang digelarnya Garena membagikan bundle atau skin, kini dalam Event Call Back FFCS (Free Fire Continental Series), Garena menyediakan hadiah fantastis berupa 19.999 Diamond yang siap disantap para survivor.

Diamond sebanyak itu tentu bukan angka yang sedikit, mengingat harga top up diamond Free Fire (FF) masih terbilang sangat mahal. Nah buat Kamu yang ingin mendapatkan Grand Prize 19,999 Diamond, berikut ini penjelasan cara mengikuti Event Call Back Free Fire Continental Series (FFCS).

Apa Itu Event Call Back FFCS

Apa Itu Event Call Back FFCS

Seperti pada event callback sebelumnya, pada event Free Fire Continental Series (FFCS) ini kalian akan diminta untuk memanggil kembali teman kalian yang sudah berhenti bermain untuk aktif kembali bermain Free Fire (FF). Ini menjadi syarat wajib bagi kalian yang ingin mengikuti event ini.

Sekali lagi, dalam Event Free Fire ini undangan hanya diperuntukan untuk teman Kamu yang sudah tidak aktif bermain Free Fire selama 30 hari atau lebih. Jadi, Kamu tidak akan bisa memanggil teman Kamu yang saat ini masih aktif bermain free fire.

Saat event berlangsung, Kamu harus memberikan ID akun FF Kamu kepada teman yang kamu undang. Nantinya, teman yang Kamu panggil akan mendapatkan notifikasi, dengan begitu kamu sudah mendapatkan 1 Call Back. Lakukan Call Back berkali-kali hingga batas limit yang sudah di tentukan oleh Garena Free Fire.

Cara Call Back Teman di FFCS

Cara Call Back Teman di FFCS

Ada beberapa tahapan yang harus Kamu selesaikan jika Kamu ingin mendapatkan hadiah 19,999 diamond. Tentu saja, kesempatan ini berlaku untuk kamu dan temanmu yang berhasil melakukan call back. Buat Kamu yang belum tahu cara panggil kembali di event ini, ikuti langkah-langkah menyelesaikan misi di Event Call back FFCS.

  • Buka game Free Fire yang sudah kamu install lalu masuk dengan menggunakan akun yang telah aktif minimal 1 minggu.
  • Selama event berlangsung, kunjungi halaman Call Back
  • Kemudian tekan tombol panggil kembali
  • Setelah option panggil kembali berhasil kamu klik, Kamu akan diperlihatkan daftar nama teman kamu yang sudah tidak lagi bermain Free Fire selama 30 hari atau lebih.
  • Salin link undangan tersebut.
  • Lalu bagikan undangan tersebut melalui sosial media yang tersedia di smartphone Kamu.
  • Mereka yang telah mendapat undangan tersebut bisa mengikuti event dengan mengklik link tersebut.
  • Untuk bisa bisa me-redeem hadiah, Kamu akan diminta memasukan UID kamu ke halaman Call Back, setelah itu klik tombol Konfirmasi.

Daftar Hadiah

Daftar Hadiah

  • Callback 1 teman: x1 Booyah Box
  • Callback 3 teman: x3 Booyah Box
  • Callback 5 teman: x5 Booyah Box
  • Callback 7 teman: x7 Booyah Box
  • Hadiah untuk pemain yang di-callback: x5 Booyah Box

Selain hadiah yang telah disebutkan diatas, pada Event Call Back FFCS kali ini Garena Free Fire (FF) turut membagikan hadiah berupa 19.999 Diamond dari Booyah Box. Berikut rincian hadiah yang ada di dalam Booyah Box:

  • 19.999 Diamond
  • 5x Triangle Token
  • 4x Triangle Token
  • 3x Triangle Token
  • 2x Triangle Token
  • 1x Triangle Token

Perlu Kamu ingat, Event Call back FFCS ini hanya berlangsung hingga tanggal 29 November 2020 mendatang. Jadi jangan sampai Kamu melewatkan kesempatan emas mendapatkan 19,999 Diamond secara cuma-cuma.

Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Kamu juga bisa bergabung bersama kami di dalam Channel Discord Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!

Proudly powered by WordPress | Theme: Looks Blog by Crimson Themes.